Bundling
Bundling 5 Buku Teknik Elektro

Sisa: 4
-21%

Rp 350.800

Terdiri dari :

1. Elektronika Dasar + CD

Teori dan Aplikasi Disertaidengan Soal-soal dan Pembahasan Hukum OHM | Hukum Kirchoff |Analisis dan Teorema Jaringan | Resistor atau Hambatan | Kapasitor | Induktoratau Kumparan | Teori Semikonduktor | Dioda Semikonduktor | Konsep DasarTransistor | Transistor Sebagai Saklar | Penguat Transistor  Buku ini merupakan buku Elektronika bagian pertama atau bagian dasar yang didalamnya dibahas materi tentang teori-teori dasar dan aplikasinya disertai soal soal dan pembahasan dengan lampiran berupa CD tentang software multisim yangberguna untuk mensimulasikan rangkaian elektronika dengan inputan berupa nilai variabel yang diketahui. 

Buku ini dapat dijadikan referensi bagi mahasiswa mahasiswa teknik untuk dapat memahami dengan gampang dan mudah sehingga dapat menguasai dasar-dasar perhitungan dari suatu rangkaian elektronika sederhana sampai padarangkaian elektronika yang kompleks. Buku ini dimulai dengan review arus searah DC,variabel-variabel listrik yaitu arus, hambatan tegangan, dll.

Dilanjutkan dengan pembahasan hukum-hukum dasar dalam elektronika yaitu hukum ohm, hukum Kirchoff, hukum Thevenin serta hukum Norton. Sedikit membahas analisa dan teorema jaringan. Komponen-komponen aktif dan pasif dibahas tuntas di dalam buku ini. Materi lainnya dalam buku ini membahas tentang teori semikonduktor, diodasemikonduktor dan rangkaiannya, transistor dengan rangkaian-rangkaian beserta aplikasi-aplikasi dioda dan transistor serta terakhir tentang penguatan transistor.

Semua pembahasan dengan contoh soal yang gampang sampai soal yang sulit. Semua soal dijelaskan dengan gambar rangkaian menggunakan multisim.

2. Buku Ajar Elektronika Dasar Lanjutan

 Buku ajar ini hadir dengan lebih menekankan pada penguasaan konsep elektronika baik elektronika analog dan digital secara mendetail sehingga mahasiswa dapat memahami setiap bab pada buku ini dengan baik. Selain itu buku ajar ini disertai dengan beberapa contoh soal dan pembahasan, dan latihan soal pada setiap bab sehingga mahasiswa dapat berlatih secara mandiri. Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada LPPM UMMAT yang telah mendukung dan membiayai proses penyusunan buku ajar ini

 

3. Buku Komponen Elektronika

Buku ini ditulis berdasarkan kurikulum dan silabus, materi mata kuliah khusus Komponen Elektronika yang diberikan pada jurusan teknik elektro sub teknik tenaga listrik dengan konsentrasi mesin-mesin listrik. Karena itu buku ini diperuntukkan khusus bagi mahasiswa jurusan teknik elektrik jenjang diploma tiga, meskipun demikian tidak tertutup bagi kalangan umum sebagai tambahan pengetahuan. Secara garis besar dalam buku ini memuat dan membahas pengenalan komponen-komponen dasar elektronika, sistem arus kuat atau daya besar (Power Semiconductor), cara kerja dan karakteristiknya, rangkaian-rangkaian dasar konverter dan aplikasinya, serta cara pengecekan dioda rectifier, transistor BJT dan SCR (Thyristor). yang dijelaskan dengan sistematis dan praktis dengan formula-formula dasar yang sederhana, tidak rumit dan mudah dimengerti, dan memuat teknik dan cara-cara singkat dan praktis merancang, menyusun dan merangkai komponen menjadi sebuah sistem, memeriksa (mengecek) dan menganalisa gangguan penyebab kerusakan pada rangkaian serta memperbaikinya, sehingga menjadi lebih mudah dipahami dan dapat diterapkan langsung pada sistem yang ada di dunia nyata.

4. Buku Praktik Elektronika

Buku Praktik Elektronika berisi rangkaian dasar elektronika yang meliputi komponen resistor, kapasitor, dioda, dan transistor beserta dengan analisisnya. Pada buku ini dijelaskan tentang teori dasar tentang masing-masing komponen, kemudian dilanjutkan dengan cara pengukuran untuk mendapatkan data. Pada bagian resistor berisi pembacaan nilai resistor berdasarkan warna gelang resistor dan dibandingkan dengan pengukuran menggunakan multimeter, dilanjutkan dengan rangkaian seri dan pararel beserta dengan pengukuran arus dan tegangan pada masing-masing resistor. Pada bagian kapasitor berisi tentang pengisian dan pengosongan muatan kapasitor beserta karakteristiknya. Pada bagian dioda berisi rangkaian penyearah dioda, baik setengah gelombang maupun gelombang penuh. Kemudian, pada bagian transistor berisi rangkaian transistor NPN dan PNP, di mana dilakukan pengamatan daerah kerjanya (Cut Off, Aktif, Saturasi). Pada buku ini dilengkapi dengan tabel pengamatan yang berfungsi sebagai panduan dalam mengumpulkan data agar sinkron dengan tujuan praktikum. Bahan praktikum yang ada pada buku ini dirangkum dari berbagai jobsheet praktikum elektronika yang ada di lingkungan perguruan tinggi. Semoga buku ini dapat membantu para mahasiswa dalam memahami elektronika, terutama bagi mahasiswa yang sebelumnya tidak mengenal sama sekali dunia elektronika.

5. Buku Desain Konverter Elektronika Daya

Buku ini menyajikan pemahaman tentang mendesain & menganalisis
suatu konverter yang berbasis Elektronika Daya. Pembahasan melingkupi
pengenalan parameter utama, rangkaian dasar, rangkaian pengendali,
prinsip kerja, hingga ke perhitungan beberapa komponen penting.

Perancangan
yang dibahas berupa desain pada tahap dasar, yaitu sistem konverter
menggunakan kendali terbuka atau tanpa umpan balik. Selanjutnya beberapa
hasil rancangan diverifikasi menggunakan perangkat lunak yang telah
tersedia di pasar seperti, Matlab, Psim, Pspice, Work Bench dan
sebagainya. Dalam perkuliahan, apabila waktu penyajian kuang mencukupi,
maka simulasi perangkat lunak dilaksanakan dalam sesi latihan atau tugas
kepada mahasiswa.

Kirim:
Berat Barang
1650 Gram
Estimasi Ongkos Kirim
-

100% Produk Original

Terjual:4